News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog

Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog

Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog - Riswan.net

Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog - Berbicara mengenai Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog, sobat harus tahu betul kapan waktu blog sobat ramai pengunjung. Kalau di dunia pertelevisian, ada yang disebut waktu prime time, di mana Prime time adalah waktu utama banyak orang yang melihat sebuah acara. Begitu juga dengan radio ada istilah drive time. Artinya sama dengan prime time pada televisi, waktu utama, paling banyak orang mendengarkan program acara siaran radio.

Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog

Nah pada kali ini saya akan mencoba membahas waktu terbaik untuk menulis dilihat dari berbagai faktor yang berbeda.

1. Prime Time 

Berbeda dengan Prime Time yang dimiliki televisi, prime time pada blog ditentukan oleh niche blog sendiri, seperti blog yang membahas game, rata-rata situs ramai dikunjungi di waktu malam hari sampai dini hari atau ketika waktu libur, maka sobat bisa menulis di siang hari atau pagi harinya. Atau blog dengan niche masakan yang memiliki Prime Time pada pagi dan sore (Menurut riset).

Tapi menurut pengalaman menulis pada jam 21.00 - 22.00 sangant bagus untuk berbagai niche apapun, apalagi bila sobat menjadwalkan waktu tersebut untuk menulis artikel rutin.

2. Waktu Tepat Menulis Blog untuk Menjaga Kesehatan

Apabila dilihat dari segi kesehatan pastinya sobat jangan sampai bergadang larut malam untuk menulis konten di blog. Karena tentu hal tersebut kurang baik bagi kesehatan. Maksimal sampai jam sembilan malam, dan sisanya sobat bisa istirahat.

Untuk menggantinya sobat bisa mulai menulis artikel di pagi hari. Kenapa di pagi hari? Karena di pagi hari pikiran lebih fresh, sehingga banyak ide yang dapat dituangkan, contohnya sesudah bangun tidur, sekitar jam 03.00 - 04.00 subuh, sobat bisa melaksanakan shalat tahajjud terlebih dahulu kemudian baru menulis artikel, samppai menjelang subuh (Apabila muslim).

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Blog Gado-gado

Dipagi hari juga mood untuk menulis biasanya tinggi, karena pikiran dan badan masih fresh, jangan lupa untuk menyediakan secangkir air hanta atau kopi.

3. Menulis Artikel di Waktu yang Luang

Salahsatu modal untuk menulis pastinya waktu, tidak sedikit seorang blogger jarang update konten blognya karena alasan waktu yang padat karena kerja atau belajar. Apabila sobat dalam posisi ini sobat dapat menulis artikel di waktu yang luang, contohnya sepulang kerja atau sebelum tidur.

Tapi apabila sobat pintar mencari peluang, sobat bisa meluangkan waktu ditengah-tengah kesibukan apabila itu memungkinkan, ingat jadikanlah menulis itu sebagai hobi dan kesenangan, supaya sobat tetap relax ketika menulis.

4. Menulis di Blog Ketika Mendapat Ide

Yang selanjutnya adalah menulis konten pada blog ketika sobat mendapatkan sebuah ide, menulis di blog memang membutuhkan ide yang kreatif, ketika sobat mendapat ide tersebut jangan sampai sobat lupa, caranya sobat dapat langsung menuangkan ide tersebut pada blog sobat, kapanpun dan dimanapun apabila itu memungkinkan.

Dan menurut pengalaman saya sendiri lebih baik sobat tentukan jadwal tertentu untuk menulis artikel di blog, yang tentunya dapat sobat sesuaikan dengan kondisi dan keadaan sobat sendiri. Hal ini guna membentuk keperaturan posting, dan juga dapat meningkatkan kualitas SEO blog sobat.

Lalu waktu mana yang sesuai dengan kondisi sobat? Kalau saya sendiri lebih ke poin ke-tiga, Menulis artikel di waktu yang luang, karena banyak kegiatan saya diluar menulis blog. Yang terpenting adalah menjadikan blogging itu sebagai hobi dan kesenangan supaya tidak menjadi beban.

Demikian bahasan mengenai Waktu yang Tepat Untuk Menulis di Blog, semoga coretan sederhana ini dapat bermanfaat bagi sobat-sobat blogger, apabila ada tambahan atau kritik bisa kalian tulis di kolom komen.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar