News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Geraga Terbengkalai, Rumah Sakit Fakultas Kedokteran UHO Kendari dijadikan Spot Wisata Dadakan oleh Warga

Geraga Terbengkalai, Rumah Sakit Fakultas Kedokteran UHO Kendari dijadikan Spot Wisata Dadakan oleh Warga

  

Foto : Rumah Sakit Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo yang terbengkalai, kini dijadikan Spot Wisata Dadakan oleh warga/Sangfajarnews.

Kendari Sultra, Sangfajarnews.com Bagi anda Warga Kota Kendari yang tinggal di seputaran Kampus Baru Universitas Halu Oleo (UHO) yang punya hobi berwisata, boleh mencoba spot wisata dadakan yang satu ini, yakni dengan naik ditingkatkan yang paling tinggi pada bangunan Gedung Rumah Sakit Fakultas Kedokteran.

Bangunan Rumah Sakit Fakultas Kedokteran ini memiliki 7 lantai yang telah terbengkalai pembangunannya dan kini dijadikan tempat wisata yang bisa menantang adrenalin oleh warga sekitar.

Dari atas gedung anda bisa menikmati keindahan Kota Kendari dari atas ketinggian, nampak pula kelihatan hampir seluruh kota dari atas gedung.

Setiap harinya Rumah Sakit itu ramai pengunjung dengan tujuan ingin menikmati keindahan Kota Kendari dan bersua foto untuk mengabadikan momen saat berada di lantai teratasnya.

Foto : Nampak atas dari lantai 7 Gedung Rumah Sakit Fakultas Kedokteran Universitas Halu Oleo, terlihat banyak orang yang menikmati Keindahan Kota Kendari dari atas Ketinggian/Sangfajarnews.

Salah satu pengunjung yang juga mahasiswa Universitas Halu Oleo, Dewi Alsiar Sri merasa sangat senang dan tertantang saat naik di gedung itu. Apalagi ia belum pernah menaiki gedung yang begitu tinggi.

"Ini tantangan buat saya, apalagi saat naik ditangga putar yang sempit dan terbuat dari besi. Begitu melewati itu, saya merasa puas berada diatasnya dengan melihat keindahan Kota Kendari dari ketinggian," ujarnya kepada jurnalis Sangfajarnews.com saat berada di lantai 7 gedung, Minggu (5/6/2022).

Saat ditanya dari mana ia mendapatkan informasi tentang berwisata di gedung Rumah Sakit itu, ia menjawab bahwa itu berasal dari cerita teman-temannya yang pernah kesitu. Karena penasaran maka ia memutuskan untuk kesana.

"Saya mendengar ini dari cerita teman, karena saya penasaran maka mengunjunginya dengan mengajak teman lainnya dan ternyata disana sangat menakjubkan dan mengasyikkan," sambungnya.

Ditempat yang sama, Ilman Pratama yang juga salah pengunjung menuturkan bahwa ia sangat senang berada diatas lantai teratas, apalagi ia dan teman-teman membawa peralatan kemping dan bahan makanan untuk dinikmati diatasnya.

"Kami kesini dengan peralatan kemping dan bahan makanan untuk kami nikmati dan kami sangat senang apalagi bisa melihat Kota Kendari dari ketinggian," tuturnya. 

Foto : Nampak Para Pengunjung duduk di lantai 7 Gedung Rumah Sakit sambil menikmati alam Kota Kendari/Sangfajarnews.

Dari pantauan Sangfajarnews.com, sejauh ini, gedung Rumah Sakit itu tidak memiliki pengalaman untuk dibagian atasnya yang bisa saja membuat seseorang terjatuh dibawanya. Ini dikarenakan gedung itu belum jadi sepenuhnya, tetapi lantaran hawa nafsu yang penasaran ingin menikmatinya maka gedung itu setiap harinya ramai dikunjungi.

Sampai saat ini belum ada konfirmasi resmi dari Pihak Universitas Halu Oleo Kendari, apakah gedung itu menjadi tempat terlarang untuk dikunjungi atau tidak!?.***

Laporan : Adhar.
Editor     : Adhar.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar